Info Halal Disekitar Kita : Resto Kediri Batam


Terhitung awal Januari 2013, Sertifikatnya tidak berlaku lagi.    (poto:viky)

Terhitung awal Januari 2013, Sertifikatnya tidak berlaku lagi. (poto:viky)


Dalam situs resmi LP POM MUI Kepri, Resto Kediri, yang terletak di Batam Center, dekat Masjid Raya Batam ini, tidak lagi memperpanjang Sertifikat Halalnya.

“Kami tidak lagi bertanggung jawab atas kehalalan Resto Kediri” Ujar Tengku Azhari Abbas. Menurut Ketua MUI Kepri ini, pernah saat sidak, ditemukan daging yang tidak mempunyai sertifikat halal.

Salah satu restoran di termina ferry Batam Center yang  memiliki sertifikat halal (poto:imbalo)

Salah satu restoran di termina ferry Batam Center yang
memiliki sertifikat halal (poto:imbalo)


Banyak masayarakat bertanya-tanya,seperti ibu Yanti dari Telaga Punggur misalnya. Kepala Sekolah Islam berbasis pesanteren ini sering mengajak tamunya makan disitu. “Saya sering mengajak tamu saya makan disitu, dan juga makan di Dju Dju serta di Yong Kee” ujar Ibu paro baya ini dalam kesempatan bertemu di masjid Jabal Arafah saat acara Maulid nabi pekan lalu.

Pekan lalu, Buletin Jumat (BJ) berkesampatan mengunjungi Restoran yang juga dijadikan tempat Ibadah jamaah GEMINDO itu. Terlihat tanda halal yang tidak standar masih tercantum di papan nama Resto, yang terdiri dari tiga lantai itu. Dan tercantum juga tahun mendapatkan sertifikat Halal, yaitu sejak tahun 2003, ditu tup dengan lakban.

Kasir yang kami temui tidak dapat menjelaskan mengapa mereka tidak memperpanjang sertifikat Halalnya. “Bukan wewenang saya, saya hanya pekerja” ujar kasir Resto itu sembari memberi nomor telepon yang harus dihubungi.

Restoran ini belum mendapat sertifikat Halal, karena bumbu masaknya, diragukan kehalalannya. (poto:viky)

Restoran ini belum mendapat sertifikat Halal, karena bumbu masaknya, diragukan kehalalannya. (poto:viky)


Cukup lama juga Resto itu beroperasi, “Dulu lumayan ramai pengunjungnya, belakangan ini terasa berat untuk biaya operasi” Ujar M Munip, Munip katanya mewakili perusahaan, saat menghubungi BJ.

Munip pun menjelaskan sepinya pengunjung Resto itu, sangat berpengaruh dengan akses jalan.
“Kami bukan tidak mau memperpanjang sertifikat halal, tetapi sedang konsentrasi dan fokus mengurus kepindahan Resto ke Winsor, sebelah Lachosta. Tulis M Munip lagi dalam sms kepada BJ. “Tiga bulan lagi selesai” tambahnya.

Sementara Restoran Yong Kee, belum mendapatkan Halal, karena bumbu masaknya ada yang tidak halal. Informasi ini kami dapatkan dari LPPOM MUI juga, dan Rdiwan bekas koki yang sudah lima tahun bekerja di Restoran makanan laut itu juga membenarkan.

Di terminal Ferry Pelabuhan Batam Center, kamai sarankan makan minumlah di tempat yang ada logo halalnya. Logo Halal yang dikeluarkan oleh LP POM MUI itu jelas terpampang di sebelah Depan. Kalau belum dan tidak ada logo Halalnya hindari lah.

2 Tanggapan

  1. ☃‎‎‎‎°τђåήќyou‎‎‎‎°☃, atas infonya. Tapi klo bisa tlg di cantumkan resto2 lain yg tidak memiliki sertifikat halal. Terutama resto2 yg rame dikunjungi org.

    Suka

Tinggalkan komentar