Syarat -Syarat Lain Menjadi Calon Gubernur Kepulauan Riau


Pernahkah Gubernur kemari?.....Jangan kan Gubernur walikota pun tak pernah...jangankan walikota camat pun enggan menyapa.... mengapa ya?

Pernahkah Gubernur kemari?.....Jangan kan Gubernur walikota pun tak pernah...jangankan walikota camat pun enggan menyapa.... mengapa ya?

Lagi ramai dimana mana perbincangan soal calon gubernur Kepri, sebelum kasus Damkar mencuat yang menjadikan calon incumbent terseok seok karena oleh KPK dijadikan tersangka, dulunya nyaris tak ada tandingan. Siapapun yang dipasangkan dengan nya pastilah menang.

Tetapi kini banyak calon bermunculan, agak agak berani lah konon.

Koran Koran pun ramai mengusung nama nama cagub, di pangkalan ojek tak kurang serunya, maklum tak berapa bulan lagi masa jabatan orang nomor satu di Kepulauan Riau ini akan berakhir jadi wajar lah.

Syarat Jadi Cagub Kepri

Tak susah syarat menjadi cagub di Kepri ujar ku saat ditanya teman kemarin …..

Calon itu cukup disuruh test Jalan diatas pelantar kayu dikala air sedang pasang surut jauh ke tengah, naik dari pancung melalui tangga kayu bulat berlumut.

Pelantar seperti itu ribuan jumlah nya di kepulauan riau yang selama ini tak pernah dilalui oleh mereka yang sekarang menjabat  baik walikota maupun Gubernur .

Nah kalau lulus baru lah dia boleh mencalonkan diri………… kalau sudah tak larat lagi nak berjalan di atas pelantar yang bergoyang – goyang  itu,  tak usah lah Dia nak mencalonkan diri .

Mengapa demikian karena selama ini jarang mereka mengunjungi rakyat nya yang harus pulang kerumah melalui pelantar macam tu….jangan kan mengunjungi menjeling pun tidak.

Sanggup di test…………wahai calon calon Gubernur , ??????????????

11 Tanggapan

  1. Pemilihan gubernur?
    Moment dimana orang seperti saya dianggap penting.
    Saya ini rakyat biasa, rakyat kecil.
    Menjadi pentingnya ya hanya kalo ada pemilihan2 seperti itu, Pak.
    Tapi di daerah saya tidak ada pemilihan gubernur. Yang ada hanya pemilihan bupati.

    Suka

  2. iya….bupati sama saja………………. mau nya kalau ke daerah daerah “jajahan” nya naik pesawat terbang atau speed boat biar cepat pelantarnya dari beton yang dipilih…

    Suka

  3. Aku setuju syarat -syarat tadi…. bagaimanapun juga seharusnyalah pemimpin dekat dengan rakyat tanpa tebang pilih.

    Suka

    • tapi nyata nya………………. kayak gubernur kami 5 tahun menjabat tak pernah pun sekali menjenguk kami …. atau paling tidak melalui wakil wakil nya…….. yang ada cuma pak rt / rw saja……………………….itupun karena rumah nya dekat rumah kami

      Suka

  4. Bagus lah calon Gubernur harus bisa meniti pelantar yg goyang-goyang. Ditunggu gubernur yang mau dekat dengan rakyatnya di lapisan mana pun, jangan hanya membutuhkan rakyat saat mau dipilih saja. turun ke bawah setelah terpilih, lihat jalan yang rusak perbaiki, sekolah ambruk, dirikan lagi dstnya. Di kepri mungkin kapal, perahu perlu diberi bantuan, nelayan diperhatikan kesejahteraannya. dari jendelakatatiti.wordpress.com

    Suka

  5. tapi apa ya ada yang mau ikut syarat syarat ini heheheheheh

    Suka

  6. makanya, calon gubernur itu harus datangnya dari Pemuda.., jangan yang udah jalan aje tak larat apekan lagi harus jalan dipelantar goyang…, sudah saatnya tampuk pimpinan itu diestafet kan pada yang muda..,

    Suka

  7. makanya, calon gubernur itu harus datangnya dari Pemuda.., jangan yang udah jalan aje tak larat apekan lagi harus jalan dipelantar goyang…, sudah saatnya tampuk pimpinan itu diestafet kan pada yang muda.., jangankan pelantar goyang.. yang belumpurpun akan di jalani…

    Suka

  8. oia mas, skrng yg jd gubernurnya siapa mas? Thank u.. Atas infonya.

    Suka

Tinggalkan komentar